Desa Sukodono menyelenggarakan Tradhisi Kenduren/Slametan Maleman

  • Apr 03, 2024
  • Pemdes Sukodono
  • SENI DAN KEBUDAYAAN

Jepara - Senin, 01 April 2024 bertepatan malam 21 Ramadan 1445 H Desa Sukodono baru saja menggelar Tradhisi Kenduren/Kenduri/Slametan Maleman di Pendopo Balai Desa Sukodono. Acara slametan dipimpin langsung oleh Petinggi Sukodono, Bapak Sagiman dan Doa oleh Bapak Abu Khoiri sebagai Modin Desa. Masyarakat antusias berduyun - duyun datang ke Balai Desa sejak sore hari dengan membawa lauk pauk dan nasi untuk di slameti/ di doakan. Setelah ada aba-aba untuk ngambeng oleh Petinggi masyarakat mulai umtuk berkelompok dan ngambeng nasi dan lauk pauk yang di bawa sebelumnya. Tradhisi Slametan/Maleman  ini dimaknai dalam rangka menyambut datangnya malam Lailatul Qadar yakni 10 malam terakhir di bulan Ramadan yang utamanya pada malam-malam ganjil.